Panduanrakyat
Buton

Tak Hanya Pelatihan Pelatih, KONI Buton Akan Adakan Pelatihan Wasit dan Juri

PANDUANRAKYAT, BUTON- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Buton, Sultra tak hanya melakukan pelatihan pelatih, namun juga bakal mengadakan pelatihan bagi wasit dan juri berlisensi yang nantinya bisa memimpin pertandingan saat Buton bersama Kota Baubau menjadi Tuan Rumah porprov XIV.

Ketua KONI Buton, LM. Syamsir Siri Ikrami menyadari minimnya tenaga wasit yang belum tersertifikasi secara nasional di Buton. Olehnya itu ia berjanji akan menghadirkan dewan wasit nasional di Kabupaten Buton.

Tujuan menghadrikan dewan waasit ini, selaian dirasa lebih menghemat biasa juga banyak warga Buton yang memiliki kesempatan untuk mengikut pelatihan wasit ini.

Lanjut ia menjelaskan dengan tenaga wasit berkualifikasi dan tersertifikasi secara nasional maka peningkatan bidang olahraga juga akan seiring sejalan. Karena wasit akan lebih banyak memahami terkait aturan dan penilaian dalam pertandingan sebuah cabang olahraga yang setiap saatnya bisa saja mengalami perubahan seiring perkembangan jaman dan teknologi.

“Karena wasit dan juri ini sangat besar peranannya di dalam pertandingan,” ujar dia saat menutup pelatihan pelatihan peningkatan kapasitas sumber daya manusia tenaga pelatih cabang olahraga tingkat dasar se-Kabupaten Buton menuju porprov XIV Buton-Baubau di gedung wakaka, Desa Banabungi, Kecamatan Pasarwajo, Minggu (5/6/2022) lalu.

Dalam kesempatan itu, Syamsir menyebutkan cabang olah raga yang akan mendapatkan pelatihan wasit dan juri, masing-masing: tinju, silat dan sepak bola. \ Bola, bola juga karena kita

“Sertifkat bola ini baru tingkatan c,” ujarnya  

Tidak hanya itu, dalam kesempatan itu Syamsir agar cabor lain tidak berkecil hati. Tetap pihak akan memperhatikan apa yang menjadi kebutuhan para cabor.

“Mohon maaf cabor lain saya tidak membeda-bedakan, tetapi kita, ini saya punya tujuan yang mungkin lebih di tinggi lagi,” tandasnya. (*)