Panduanrakyat
Buton

Pastikan Keamanan Pargantian Tahun, Polsek Lasalimu Gelar Patroli

PANDUANRAKYAT, BUTON- Polsek Lasalimu, Polres Buton melakukan patroli di malam tahun baru. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi dan menciptakan situasi kamtibmas yang aman.

“Di malam pergantian tahun ini saya bersama seluruh anggota saya berpatroli di seluruh desa yang ada di Kecamatan Lasalimu agar tidak ada terjadi hal-hal yang di iginkan,”ujar Kapolsek Lasalimu, Kompol Paulus Marampa.

Lanjut, Perwira dengan satu bunga di pundak itu menjelaskan kegiatan patroli ini sudah di lakukan tiga kali dalam seminggu untuk memastikan kamtibmas.

Hal itulah, kata dia yang menjadikan tingkat kriminal di wilayah hukumnya menjadi menurun.

“Semenjak saya berada di Kecamatan Lasalimu alhamdulillah sangat menurun tindak kriminal yang terjadi itu berkat kerja keras semua anggota saya juga,” ujarnya.

Dalam kesempatan Paulus merasa terharu, sebab selama menjabat di Polsek Lasalimu masyarakat terlihat kooperatif. Bahkan ia patut bersyukur, saat menjabat di Polsek Lasalimu menapatkan kenaikan pangkat. Hal itu tidak terlapas dari dukungan masyarakat.

“Dan mungkin saya akan pensiun di Polsek ini jadi hari ini saya ucapan terima kasih buat masyarakat Lasalimu atas bantuannya selama ini dan saya mewakili angota serta keluarga mohon maaf jika selama saya menjadi kapolsek banyak salah dan kehilafan,” tandasnya.

Peliput: Toni Armin Syah