PANDUANRAKYAT, BUTON-Hujan deras yang terjadi di Kelurahan Kamaru, Kecamatan Lasalimu, Kabupaten Buton menyebabkan Sungai Sulewe di lingkungan Rawa meluap, beberapa titik di wilayah itu tergenang air, Sabtu (7/5/2022).
Pantauan Panduanrakyat.com sejumlah rumah terlihat terendam air, serta ribuan buah kelapa hasil panen petani setempat terbawa arus.
Salah seorang warga Lingkungan Rawa, La Ode Hamsir mengaku akibat peristiwa itu, dirinya mengalami kerugian. Hasil panen perkebunan kelapa hanyut terbawa arus banjir.
“Saya punya kelapa yang terbawah banjir ada sekitar 1200 biji,” ujar dia saat di temui Panduanrakyat.com.
Lanjut, ia menjelaskan peristiwa semacam ini kerap terjadi. Namun, kali ini merupakan yang terparah.
Ditempat yang sama, La Ode Jumadin A juga mengalami kerugian akibat peristiwa itu. Hasil panen kebun kepala miliknya tersabu banjir.
“Kelapa saya ada sekitar 1500 buah namun yang saya bisa selamatkan hanya sekitar 800 buah sisanya terbawa banjir juga,” jelasnya.
Senada dengan korban lainnya, Samsu yang merupakan warga setempat juga mengalami kerugian. Buah kelapa hasil panennya juga terbawa banjir.
“Ada sekitar 500 buah yang terbawah banjir,” tandasnya.
Peliput: Toni Armin Syah