Panduanrakyat
Baubau

Kecelakaan di Baubau, Pemotor Hilang Jatuh di Sungai Liyabuku

PANDUANRAKYAT, BAUBAU-Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP/Basarnas) Kendari menggelar operasi SAR untuk mencari seorang 
warga atas nama La Abu (45)
Warga Desa Liyabuku yang dilaporkan terjatuh di Sungai Liabuku, Kecamatan Bungi, Kota Baubau, Senin (11/7/2022).

Humas Basarnas Kendari, Wahyudi menjelaskan setelah Comm Centre KPP Kendari menerima informasi dari Anggota Damkar Baubau, Memet Tim Rescue Pos SAR Baubau diberangkatkan menuju lokasi kejadian kecelakaan.

“Dengan menggunakan Rescue Car membawa satu unit rubber boat untuk memberikan bantuan SAR.Jarak tempuh LKK dgn Pos SAR Baubau sekitar 20 km,” jelas dia dalam keterangan tertulisnya, Senin (11/7/2022).

Lanjut, ia menjelaskan kronologi peristiwa itu, pada tanggal 10 Juli 2022 pukul 20.00 WITA, korban keluar dari rumah dengan menggunakan motor dengan tujuan berkunjung ke rumah keluarganya,

“Sekembalinya korban sekitar pukul 01.00 WITA dini hari tadi korban mengalami kecelakaan tunggal dimana motor yg dikendarai terjatuh dibawah jembatan dan posisi motor berada dibibir sungai sedangkan korban terjatuh di sungai tersebut, telah dilakukan pencarian namun hingga informasi ini diterima dgn hasil nihil,” tandasnya. (*)