PANDUANRAKYAT, BUTON- Wakil Bupati Buton, Iis Elianti membuka Acara Musyawarah Cabang (Muscab) Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Buton ke-V Tahun 2021, di Aula Metro Entertainment Baubau, Minggu, 17 Oktober 2021.
Muscab IDI yang mengusung tema ‘Optimalisasi Peran Serta Anggota IDI Cabang Buton dalam Organisasi dan Profesionalitas Pelayanan Kesehatan di Era Pandemi” ini sekaligus menggelar pemilihan Calon Ketua IDI untuk periode 2021-2024.
“Saya atas nama Pemerintah Kabupsten Buton mengapresiasi atas terselenggaranya Musyawarah Cabang (Muscab) Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Buton. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar serta menghasilkan program-program dari IDI yang berdampak positif bagi masyarakat,” kata Wabup .
Mantan Anggota DPRD Buton ini mengajak kepada seluruh tenaga kesehatan untuk bersama-sama dan bergotong royong meningkatkan pelayanan kesehatan dengan komitmen menjadi petugas kesehatan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi lapisan masyarakat.
“Jangan bicara penghasilan kecil kepada masyarakat sehingga pelayanan kita abaikan. Maka di sini peran IDI utuk memperhatikan semuanya demi memajukan dokter Indonesia,” ungkapnya
Lebih lanjut, Iis merincikan dokter umum di Kabupaten Buton sebanyak 41 orang dan Spesialis sebanyak 7 orang. Mereka tersebar di RSUD dan Puskesmas se Kabupaten Buton dan beberapa sisanya sedang melanjutkan sekolah spesialis sehingga kebutuhan dokter terpenuhi.
“Ikatan dokter Indonesia adalah organisasi yang menyatukan dokter dengan identitas yang bermartabat dan beridentitas sehingga perlu adanya komitmen bersama,” kata Mantan Ketua Fraksi PAN di Legislatif Buton.
Terakhir orang nomor dua di Buton ini menaruh harapan kepada seluruh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Buton untuk menjaga kebersamaan, membangun profesionalisme untuk menjaga persatuan dan juga dengan pemilihan ketua IDI yang baru bisa membangun Masyarakat Buton yang sehat. (*)