PANDUANRAKYAT.COM, WAKATOBI- Kepolisian Resor (Polres) Wakatobi menggelar vaksinasi massal berhadiah minyak goreng, buku dan pulpen dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke-76 yang diperingati setiap 1 Juli. Vaksinasi ini diselenggarakan di Gedung Wanita, Kelurahan Pongo, Kecamatan Wangi-Wangi, Kabupaten Wakatobi, Jum’at, 17-06-2022.
Meski hujan, masyarakat Wakatobi terlihat sangat anstusias datang digerai vaksin untuk mendapatkan pelayanan imunisasi covid-16. Terpantau hingga memasuki pukul 15.59 WITA, capaian vaksinasi ini sebanyak 121 dosis. Rinciannya, masyarakat umum, 110 dosis sedangkan anak-anak, 11 dosis.
Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Wakatobi, AKBP Suharman Sanusi SIK melalui Wakilnya, Kompol Fini Rahman menjelaskan vaksinasi semacam ini dilaksanakan serentak diseluruh Indonesai. Tidak terkecauli Wakatobi.
“Pelaksanaan vaksin hari ini di laksanakan serentak seluruh Indonesia khususnya kita Wakatobi, kita laksanakan di gedung ini dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara 1 Juli 2022 yang ke-76 di laksanakan karena melihat situasi hujan tapi kita berupaya semaksimal mungkin mudah-mudahan masyarakat Wakatobi bisa melaksanakan vaksinasi pada hari ini,” jelas saat di temui di lokasi vaksinasi.
Lanjut, ia menjelaskan hingga saat ini, capaian vaksinasi di Wakatobi tercatat untuk
dosis 1 dapat di lihat dari persentase yaitu sebanyak 90 persen. Dosis 2 baru 59 persen,sedangkan untuk dosis 3 baru enam persen. Capaian dosis 3 itu, kata dia masih jauh dari yang diharapkan.
“Sedangkan untuk dosis 3 masih sangat kurang yaitu baru 6%. Akan tetapi, dari pihak Polres Wakatobi berupaya terus agar dapat mencapai target yabg di tetapkan oleh pemerintah,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia menjelaskan untuk mencapai target vaksinasi di Kabupaten Wakatobi, pihak kepolisan di target oleh pemerintah secara keseluruhan baik dosisi 1,2 dan 3 sebanyak 70 persen.
Dari target itu, Polres Wakatobi baru mencapai target dosis I. capaian vaksin dosis I sudah melebihi dari target yang ditentukan. Polres Wakatobi di terget setiap dosis 70 persen.
“Dosis dua 70%, dosis satu 70%, dosis tiga juga 70%. Dosis satu sudah melebihi target, dosis dua dan dosis tiga yang belum mencapai target, kita berupaya terus”, tuturnya.
Peliput: Ika Fitriani.